Senin, 12 Juli 2010

jantung sehat

tips bagi jantung sehat

Tips bagi Jantung Sehat

1. Beberapa jenis makanan dapat membantu kesehatan jantung, diantaranya:

Omega 3, Pasukan Pembersih Pembuluh Darah

Omega-3 adalah asam lemak esensial terdiri dari EPA dan DHA. Sejak tahun 1970-an peran Omega-3 dianggap penting, berdasarkan penelitian terhadap orang-orang eksimo yang banyak makan ikan. Konsumsi ikan secara regular dapat merendahkan kolesterol jahat (LDL), meningkatkan kolesterol baik (HDL), mencegah pengerasan pada pembuluh darah.

Makan Tinggi Serat Sahabat Jantung

The Journal of the American Medical Association (JAMA), menyatakan diet tinggi serat mengurangi resiko jantung. Mereka yang mengkonsumsi serat rata-rata 22,9 gram resiko terkena penyakit jantung turun sehingga 23%, dibandingkan hanya konsumsi serat 12 gram per hari. Konsumsi serat membantu mengurangi kadar LDL kolesterol jahat, serta gula darah.

Bawang Putih

Bawang Putih tumbuhan ampuh bagi kesehatan jantung Bagi penderita penyakit jantung, bawang putih juga baik menurunkan kolesterol dalam darah yang menjadi faktor pengerasan dan penyumbatan pembuluh darah. Ini di dukung dari hasil penelitian bawang putih dapat menurunkan kolesterol serum hingga 10,6%. Penelitian di Jerman dengan 261 pasien selain kolesterol turun 12%, ternyata kadar trigeliserida juga turun 17%, bahkan dapat membantu mempertahankan elastisitas pembuluh darah yang mengalami penuaan.

Antioksidan penangkal radikal bebas

Antioksidan banyak terdapat dalam makanan seperti sayur dan buah berwarna (jeruk, pepaya, brokoli, stroberi, wortel, tomat, mangga, buah kiwi, paprika kuning dan merah), biji-bijian (biji bungan matahari, kenari) dsb. Sejumlah penelitian menyatakan dengan mengkonsumsi cukup antioksidan dapat mencegah oksidasi LDL (kolesterol jahat), dan meningkatkan HDL (kolesterol baik). Vitamin C, E dan beta karoten juga merupakan antioksidan bagi tubuh.

Lesitin buldoser kolesterol

Lesitin membantu mengurangi pengerasan pembuluh darah dengan cara mencegah penumpukan lemak di dindingnya. Riset membuktikan lesitin berguna untuk mencegah tingginya kolesterol, pembentukan batu empedu, sirosis hati dan kelainan pembuluh darah. Lesitin juga membantu orang obesitas untuk menurunkan kadar lemak tubuh.

Makanan kaya vitamin B kompleks

Dapat diperoleh dari bayam, bok choy, kubis, brokoli, kacang kedelai, kacang-kacangan, jeruk, biji-bijan, sereal utuh. Bagi Penyakit jantung Koroner dengan kadar homosistein plasma yang tinggi sebaiknya banyak konsumsi makanan kaya vitamin B kompleks. Sebenarnya homosistein dapat diubah menjadi senyawa tidak berbahaya oleh sejumlah enzim yang bekerja dengan bantuan beberapa vitamin B kompleks.

2. Olahraga & Kesehatan Jantung

Olahraga sangat baik bagi penderita jantung. Dengan olahraga rutin seluruh otot, termasuk jantung dapat menerima darah sesuai dengan jumlah yang dibutuhkan. Hal ini membuat jantung mendapatkan pasokan oksigen secara cukup dan teratur. Untuk penderita jantung, sebaiknya pilih olahraga yang ringan 2-3 kali seminggu, misalnya jalan kaki, yoga, latihan pernafasan dsb.

3. Kurang Istirahat beresiko penyakit jantung

Studi di Jepang dari National Cancer Center Tokyo, menyatakan bahwa pria yang sering bekerja lebih dari 60 jam per minggu, dan tidur kurang lebih lima jam memiliki dua kali lipat resiko serangan jantung.

4. Makanan Tambahan

Salah satu yang tidak kalah pentingnya bagi kesehatan jantung adalah mengkonsumsi makanan kesehatan. Beberapa makanan yang dianjurkan oleh praktisi kesehatan di Rumah Sakit di Singapura antara lain:

Nutrient High Calsium Powder

Nutrisi ini mengandung kalsium alami organik yang diekstrak dari sumsum tulang sapi segar dan dikombinasikan dengan fosfor secara tepat, sehingga memiliki daya serap yang tinggi, sampai dengan 95% dan tidak memiliki efek samping. Selain itu, Nutrient High Calsium juga mengandung nutrisi pelengkap yaitu multivitamin dan mineral seperti zat besi, zinc dan magnesium. Yang jadi pertanyaan, mengapa agar jantung sehat diberi kalsium? Begini, untuk berkontraksi, jantung membutuhkan energi, dan sumber energi tersebut adalah kalsium.
Jika kita melihat ke dalam sel otot jantung, akan kita lihat bahwa kalsium masuk ke dalam sel dan mengaktifkan sejenis protein yang berfungsi memacu gerak otot jantung untuk mengalirkan darah. Kekurangan kalsium akan memperlemah otot jantung untuk berkontraksi dan menjadi penyebab beragam gangguan jantung. Uji coba medis menunjukkan bahwa pemberian ion kalsium secara bertahap memperkuat detak otot jantung. Nah, dengan mengonsumsi Nutrient High Calsium ini setiap hari satu sachet, kebutuhan energi jantung untuk memompa darah akan terpenuhi secara signifikan, seimbang dan aman.

Muncord Capsules (Cordycep Micelium)

Merupakan nutrisi yang mengandung tumbuhan herbal Muncord atau chung cau, ditambah dengan lipid, protein, vit B12, asam cordyceps, cordicepin, adenosine (0,15gr) dan mammie (6gr) yang berkhasiat utama sebagai antibiotik alami dan booster imunitas tubuh serta mampu mengembalikan fungsi tubuh ke semula dan lebih baik. Bagi jantung dan pembuluh darah.

Muncord Capsules ini memiliki khasiat sebagai berikut :

  • Anti pembekuan darah dalam pembuluh darah jantung.
  • Meningkatkan proses produksi sel darah putih.
  • Menekan terjadinya penumpukan trombosit (sampai >48%).
  • Memperbaiki kondisi tubuh dan mencegah penyakit menjadi lebih parah.
  • Menurunkan lemak darah.
  • Memperbesar pembuluh darah, sehingga meningkatkan pasokan darah ke jantung dan menambah volume darah dalam pembuluh jantung.
  • Memberikan efek penyembuhan dan pemulihan yang stabil.
  • Menyeimbangkan zat kalsium dan fosforisasi, sangat sempurna jika dikonsumsi bersama Nutrient High Calsium.

Grape Extract Capsules (Vigor Rousing)

Sebutir kapsul Grape Extract Capsules sama dengan sebotol anggur merah. Orang Perancis banyak yang mengkonsumsi daging berlemak namun angka penderita penyakit jantungnya terendah di Eropa. Rahasianya ada pada minuman anggur yang selalu mereka minum. Vigor Rousing Capsules adalah hasil penelitian Lembaga Mikro Organisasi China. Terbuat dari bahan alami yang diambil dari tanaman anggur dengan pengolahan teknologi tinggi. Sehingga terbentuk suatu makanan kesehatan.

Grape Extract Capsules merupakan Nutrisi Kesehatan Generasi III. Bahan utamanya adalah ekstraksi tanaman anggur yang mempunyai khasiat pengobatan yang sudah diakui oleh badan internasional dan mendapatkan pengakuan dari seluruh dunia. Vigor Rousing Capsules dapat menurunkan kadar lemak di dalam darah, menurunkan kolesterol, dan merupakan anti oksidan. Produk ini juga mengontrol terjadinya gumpalan di dalam darah. Secar bersamaan dapat mengendalikan tumbuh kembangnya sel-sel kanker pada tahap awal. Beberapa rumah sakit di dunia sudah menggunakan produk ini untuk mengobati stroke, jantung, dan penyakit lainnya yang berhubungan dengan gangguang pembuluh darah dan kanker. Dengan kandungan utamanya Vitis Vinifera Cemen, Vigor merupakan sejenis anti toksin tumbuhan yang dihasilkan anggur terfermentasi. Berfungsi sebagai anti bakteri, menghilangkan radang, anti oksidan, dan sebagainya. Dapat merangsang alirang darah, mengurangi zat yang menimbun pada dinding pembuluh darah, membantu mempertahankan fungsi darah, menurunkan sifat melekat trombosit, sehingga darah dapat secara lancar melalui pembuluh darah. Sangat baik untuk mencegah penyakit pembuluh darah otak.

Vitality Softgel Capsules

Produk ini telah memenangkan penghargaan sebagai produk terlaris. Khasiat yang paling terkenal adalah mengobati stroke dan pecahnya pembuluh darah. Dengan kandungannya Minyak pucuk lembaga gandum (wheat plumul oil) yang kaya akan vitamin E, 80 % asam lemak tak jenuh, 50-60% asam linoleat, karbonatol 28 dan bermacam-macam komposisi mikro organisme. Selain itu ada lechitin yang memiliki tingkat kemurnian phosphatidycoline yang tinggi, dan Beta karoten yaitu sejenis vitamin yang dapat diubah menjadi vitamin A dalam tubuh. Disebut juga bentuk awal dari vitamin A yang bisa merangsang pembaian sel sehingga bermanfaat untuk gigi, tulang, perkembangan bayi yang normal, melindungi daya penglihatan dan mencegah kanker.

Untuk jantung, Vitality memiliki khasiat :

  • Mencegah penyumbatan pembuluh darah jantung.
  • Meningkatkan vitalitas sel pada organ jantung.
  • Menguatkan daya dukung beban jantung.
  • Memenuhi kebutuhan oksigen pada jantung.

Jiang Zhi Tea (Antilipemic Tea)

Kita harus sadar jika dalam keseharian kita sering mengkonsumsi makanan yang mengandung kolesterol, minyak, lemak jahat, racun, dan pengawet. Tentu saja zat-zat ini akan membahayakan bagi tubuh kita.
Menurut penelitan kedokteran jika di dalam tubuh terdapat kolesterol dan jenis minyak lain dalam kadar tinggi, dan sementara itu tidak terjadi metabolisme yang normal untuk mengurainya, maka akan terjadi penumpukan zat lemak dalam darah. Zat itu berbentuk bubur yang dapat menyumbat aliran.
Inilah yang biasa disebut dengan pengerasan pembuluh darah oleh zat mirip bubur tersebut. Bubur dalam darah itu akan menghambat aliran normal darah di dalam pembuluh darah tubuh kita.
Lemak yang tertahan dalam tubuh dalam jangka panjang dapat menimbulkan berbagai penyakit. Kemunduran fungsi jantung, stroke, jantung koroner, penyumbatan bilik jantung, dsb. Antilipemic Tea yang memiliki kandungan Herba gynostema pntaphyllum (Jiao Gu Lan), menurut pengobatan Tiongkok herba ini digunakan masyarakat China untuk menghilangkan radang, mengurai racun, menghentikan batuk, dan menyingkirkan dahak. Pada tahun 70-an ilmuwan Jepang menemukan bahwa herba ini mengandung 84 macam glukosida dan komposisi zatnya sama dengan glukosida pada ginseng. Maka herba ini juga dijuluki “Ginseng Kedua”. Selain itu mengandung Semen Cassie (Jue Ming Zi) yang kaya dengan kalsium, vitamin A, asam taurine, dan unsur mikro seperti tembaga, seng, selenium, dan sebagainya. Lalu ada Folium nelumbinis (daun teratai), Radix polygoni mutiflori (Zhis Hou Wu) yang kaya dengan kandungan lecitin nabati, dapat menyerap, menggantikan kolesterol sebagai pencegahan penyakit kadar lemak darah yang tinggi dan pengerasan pembuluh nadi (arteri). Juga dapat menurunkan kekentalan darah. Dan kandungan Teh Hijau yang mengandung theopolyphenol, kafein, zat kakao, sitrin, dsb.

Konsumsi Jiang Zhi Tea ini setiap hari sebab memiliki manfaat pencegahan dan penyembuhan berbagai macam penyakit seperti :

  • Mengobati asam urat.
  • Membersihkan darah dari lemak dan triglicerida.
  • Menurunkan lemak dan kepekatan darah.
  • Menurunkan indeks pengerasan pembuluh darah.
  • Meningkatkan kadar HDL yang baik (mengatur jumlah protein lemak).
  • Mencegah penyakit jantung.

tips jantung sehat

Tips Jantung Sehat

Seputar Kerja Jantung

Jantung merupakan pompa yang bertugas mengalirkan nutrisi dan oksigen ke seluruh tubuh. Ukuran jantung hanya segenggam tangan kiri kita. Tetapi tugasnya sangat berat, karena harus memompakan aliran darah ke seluruh pembuluh darah. Bahkan dalam satu hari harus memompakan aliran darah sebanyak 7000 liter dalam 100.800 kali.

Seputar Penyakit Jantung

plakdalamarteri Tips Jantung SehatDari data yang diperoleh dari RS Harapan Kita ternyata pasien penderita Penyakit Jantung Koroner baik yang rawat jalan maupun rawat inap terjadi pengingkatan 10% setiap tahun. Bahkan dalam setahun terdapat 500 orang pasien bedah jantung.

tips memelihara jantung sehat

Tips Memelihara Jantung Sehat

Apakah selama ini Anda lebih suka makan ayam goreng dari pada ikan bakar? Kurang suka sayuran dan senang goreng-gorengan? Sebaiknya mulailah berhati-hati memilih makanan. Makanan yang kurang bersahabat buat jantung suatu hari akan berakibat fatal. Serangan jantung! Coba saja intip info kompletnya berikut ini!

Diet sehat untuk jantung dimulai dengan memberikan perhatian lebih pada apa yang kita makan. Resiko peningkatan Atherosclerosis, yaitu tersumbatnya pembuluh darah arteri yang mnyebabkan terjadinya serangan jantung bisa dikurangi. Caranya sangat sederhana, menyantap makanan yang bersahabat buat jantung. Jika pembuluh darah arteri sudah mulai tersumbat maka proses penyumbatan bisa diperlambat dan dihentikan.

Mengkonsumsi makanan yang sehat adalah cara terbaik untuk mengurangi atau bahkan menghilangkan beberapa faktor yang menyebabkan serangan jantung. Mengutip anjuran dari Heart-healthy Nutrition Strategy dapat membantu mengurangi LDL kolesterol (kolesterol yang tidak baik), menurunkan tekanan darah tinggi, menurunkan kadar gula darah, dan juga mengurangi berat badan.

Disaat banyak program diet memberitahukan apa saja yang TIDAK boleh Anda makan untuk mengurangi resiko penyakit jantung, justru kekuatan utama dari Nutrition Strategy adalah membantu Anda untuk lebih fokus pada apa yang Anda DAPAT makan.

Pada kenyataannya, penelitian tentang penyakit jantung justru menunjukkan bahwa memberi makanan sehat pada jantung adalah hal terpenting mengurangi resikonya.

Dibawah ini terdapat 9 tips nutrisi untuk mengurangi resiko terkena serangan jantung:

1. Perbanyak konsumsi ikan; Ikan merupakan sumber protein dan juga nutrisi lainnya. Ikan juga mengandung asam lemak omega 3, yang sangat membantu mengurangi resiko serangan jantung dan juga penyakit stroke. The American Heart Association menyarankan untuk mengkonsumsi setidaknya dua kali dalam seminggu lemak omega 3 yang banyak terkandung di dalam ikan, seperti salmon.

2. Perbanyak konsumsi sayuran, buah, gandum utuh, dan juga kacang-kacangan.

3. Memilih lemak kalori lebih bijak; selalu tanamkan hal ini dalam pikiran Anda.

4. Batasi Total Fat grams: Mengkonsumsi sedikit makanan yang mengandung lemak jenuh dan trans fat; contohnya lemak yang terkandung dalam mentega, margarin, dressing salad, gorengan, makanan manis, dan juga kue-kue manis.

6. Saat Anda mengkonsumsi lemak tambahan, gunakanlah lemak dengan kadar lemak tak jenuh yang tinggi atau lemak tak jenuh ganda; seperti yang terkandung dalam canola, olive, dan juga minyak kelapa.

7.Perbanyak konsumsi berbagai jenis protein; Biasanya mengkonsumsi makanan yang tinggi protein lema kseperti daging dan dairy product adalah makanan yang mampu meningkatkan resiko terserang penyakit jantung. Untuk mengurangi faktor tersebut dapat dengan cara menyeimbangkan makanan yang dimakan seperti ikan, dan sumber protein dari sayuran.

8. Batasi makanan yang mengandung kolesterol.

9. Olah raga yang teratur, dan juga nikmati hidup Anda khususnya dengan makanan yang Anda makan dan hiduplah secara sehat. Karena hal ini dapat membuat Anda merasa lebih baik.

6 tips jantung sehat

6 Tips Jantung Sehat

jantung sehat

1. Kurangi makanan berlemak jenuh tinggi.

Lemak jenuh mudah diubah menjadi “kolesterol jahat” yang berisiko menimbulkan penyakit jantung koroner. Anda harus mencermatinya. Kulit unggas, daging merah/ sandung-lamur dan susu murni mengandung banyak lemak jenuh. Perbanyak makan seafood yang kaya omega-3 dan sayuran/buah-buahan kaya serat dan vitamin. Pilih susu rendah lemak.

2. Kurangi porsi garam.

Bila Anda memiliki tekanan darah tinggi, waspadai makanan yang mengandung garam dan MSG tinggi. Gantilah snack seperti kacang bawang, kripik, roti kering yang asin dengan snack rendah garam.

3. Ambil setiap kesempatan untuk berolah raga.

Pilih naik tangga dibandingkan naik lift. Parkir kendaraan Anda lebih jauh agar Anda dapat berjalan kaki lebih lama. Kerjakan sebagian pekerjaan rumah yang biasa diserahkan pembantu, seperti mengepel lantai atau mencuci kendaraan. Sempatkan berjalan-jalan sore (“JJS”) dengan keluarga.

4. Kendalikan berat badan.

Jaga berat badan Anda agar tidak kegemukan. Bila Anda saat ini kegemukan, ikuti program yang secara bertahap dapat menurunkan berat badan Anda. Obesitas membuat Anda lebih rentan terhadap banyak penyakit.

5. Monitor tekanan darah dan tingkat kolesterol.

Lakukan pemeriksaan kesehatan secara berkala untuk mengukur tekanan darah dan kadar kolesterol dalam darah Anda. Hipertensi seringkali hadir tanpa disadari, sehingga sering disebut “silent killer”.

6. Kurangi stress.

Stress yang tinggi meningkatkan risiko serangan jantung. Ambil waktu untuk bersantai, perbanyak bergaul dengan orang lain yang membuat Anda gembira dan sejenak melupakan beban hidup. Istirahat secukupnya.

100 resep hidangan nikmat untuk jantung sehat

100 Resep Hidangan Nikmat untuk Jantung Sehat

Kesibukan sehari-hari bisa mengganggu pola makan kita sehingga kita cenderung makan makanan yang tidak sehat terutama untuk jantung Anda, bagaimana memilih makanan yang tepat untuk jantung Anda?

Tour Culinaire de France

Bagi yang mempunyai masalah jantung bukan berarti harus mengubah semua makanan favorit Anda. Tetapi, komposisi makanan yang disenangi dapat diganti dengan yang aman dengan memanfaatkan bahan yang aman bagi jantung sehat.

Hal ini memerlukan kreativitas mengolah makanan yang sehat dengan memperhatikan ketentuan mempersiapkan bahan yang aman dan tetap berselera meskipun beberapa bahan dibatasi dalam menu sehari-hari.

Resep-resep dalam buku karangan Tuti Soenardi ini "ramah" terhadap jantung dan pembuluh darah. Anda dapat menjadikannya sebagai pedoman, terlebih bagi Anda penggemar makanan enak, untuk tetap memanjakan selera sekaligus menjaga jantung tetap sehat.

Setiap resepnya memerhatikan:
+ Gizi untuk kesehatan jantung dengan memperhatikan kadar total lemak, lemak jenuh, dan kadar garam, serta kadar serat makanan. Dicantumkan nilai kalori, kolesterol, dan lemak pada setiap hidangan.
+ Selera yang digunakan adalah selera yang nikmat dari paduan bumbu yang sehat.
+ Mudah dan cepat dibuat, praktis untuk dilaksanakan dan diikuti siapa saja yang ingin membuat. Dipilih dengan menggunakan bahan yang segar dan dipadu dengan bumbu untuk menjadi hidangan yang nikmat.

peran omega 9 dalam diet jantung sehat

Perannya dalam diet jantung sehat

Perkembangan trend pangan di dunia terfokus pada empat bidang pangan utama yaitu pangan yang mampu menciptakan perbedaan positif bagi kehidupan manusia saat ini dan di masa depan yaitu:

1. Pangan yang mampu memperbaiki kesehatan kardiovaskuler

2. Pangan yang membangkitkan daya mekansime alamiah ketahanan tubuh

3. Pangan yang dapat meningkatkan kesehatan wanita, kebugaran dan kecantikan

4. Pangan yang dapat meningkatkan status gizi anak.

Perkembangan pangan dengan kadar Omega 9 tinggi dapat dipandang memenuhi dua kategori pertama. Untuk jelasnya mohon simak berikut.

GAYA HIDUP SEHAT.

Gaya hidup sehat, sedang “ngetrend” dalam masyarakat yang memiliki tingkat kehidupan ekonomi dan sosial yang tinggi. Gaya hidup sehat banyak variasinya, tetapi secara umum meliputi beberapa faktor berikut: kecukupan olahraga, berpandangan hidup positif, mengkonsumsi makanan sehat yaang teratur dan dengan gizi seimbang, cukup istirahat serta mampu mempertahankan berat ideal.

Dalam tulisan ini penulis hanya membatasi diri pada jenis produk pangan dan makanan sehat yang teratur dan dengan gizi seimbang, tentu saja yang erat kaitannya dengan Omega-9.

Makan (diet) sehat sangat erat kaitannya dengan diet jantung sehat. Hal itu barangkali disebabkan karena masalah jantung dan isu penyakit CVD (Cardio Vascular Disease), merupakan penyebab kematian nomor 2 di Indonesia, dan mungkin juga hal ini berlaku di berbagai negara berkembang lainnya dan di negara maju.

Penyakit jantung banyak kaitannya dengan pangan yang kita konsumsi. Faktor-faktor yang mempengaruhinya adalah, tingginya kadar kolesterol dalam darah, khususnya LDL (low density lipoprotein) jenis kolesterol jahat, karena menjadi penyebab terjadinya penyempitan pembuluh darah, dan HDL (high density lipoprotein) yang disebut koletserol yang baik, karena besarnya peranan dalam meningkatkan daya kekebalan (imunitas) tubuh. Idealnya bila manusia memiliki kadar LDL rendah, tinggi kandungan HDL-nya. Dari komponen-komponen HDL, yang terbanyak dan yang paling penting adalah apo-lipoprotein A-1, suatu faktor pelindung tubuh yang sangat penting peranannya.

Di samping itu juga disarankan untuk mengurangi kadar lemak lain seperti trigliserida dan lp(a) lipoprotein, serta dianjurkan mengkonsumsi jenis pangan yang mampu mengendalikan tekanan darah tinggi, seperti misalnya garam natrium.

Kolesterol yang terdapat dalam tubuh ternyata sebanyak tiga perempatnya bukan berasal dari makanan, tetapi berasal dan diproduksi oleh organ tubuh hati. Produksi kolesterol dalam hati tersebut distimulir oleh konsumsi lemak jenuh yang tinggi. Lemak jenuh dianggap lemak jahat, yang sedapat mungkin dihindari. Lemak jenuh banyak terkandung dalam gajih (lemak ternak/hewani) dan minyak kelapa.

Setiap minyak (cair) dan lemak (padat) selalu merupakan campuran dari tiga jenis asam lemak, yaitu; asam lemak tak jenuh yang terdiri dari asam lemak tak jenuh tunggal (mono-unsaturated fatty acid), asam lemak tak jenuh ganda (poy-unsaturated fatty acid) dan asam lemak jenuh (saturated fatty acid). Hanya biasanya dalam suatu produk pangan, salah satu jenis asam lemak saja yang menduduki tempat yang dominan. Dari ketiga jenis asam lemak tersebut, ternyata asam lemak tak jenuh (mono-unsaturated dan poly-unsaturated) berperan positif dalam menjaga kesehatan jantung. Sedang asam lemak jenuh dan trans-fatty acid (hasil processing lemak, baking dan fast foods) sebaiknya dihindari.

makan bawang putih mentah bikin jantung sehat

Makan Bawang Putih Mentah Bikin Jantung Sehat

img

Para peneliti baru-baru ini mengumumkan bahwa bawang putih segar bisa melindungi jantung. Membiasakan konsumsi bawang putih segar bisa menghindarkan Anda dari kunjungan dokter akibat kena penyakit jantung.

Sejak dulu, bawang putih memang banyak dimanfaatkan oleh para ahli obat di seluruh belahan dunia. Di China dan India, bawang putih digunakan sebagai obat untuk menurunkan tekanan darah.

Hippocrates, bapak pengobatan moderen pun menggunakannya untuk mengatasi kanker serviks (kanker leher rahim). Louis Paster menjadikannya sebagai antibakteri dan antijamur, sedangkan Albert Schweitzer dari Afrika memanfaatkannya sebagai obat disentri.

Kini, para tim peneliti dari Cardiovascular Research Center at the University of Connecticut School of Medicine pun berhasil mempelajari khasiat bawang putih untuk jantung.

"Bawang putih yang masih segar mengandung hidrogen sulfida. Meskipun gas ini dalam jumlah berlebih bisa menjadi racun, namun dalam jumlah kecil berfungsi sebagai bahan pelindung intraseluler dalam jantung," ujar Dipak K. Das, PhD, ScD seperti dikutip dari Health, Kamis (3/9/2009).

Karena gas hidrogen sulfida berumur sangat pendek, maka ia akan hilang saat proses pengolahan, pengeringan atau pemasakan. Bawang putih memang memiliki efek antioksidan yang dapat melawan radikal bebas, tapi efek itu akan hilang seiring dengan proses-proses tersebut.

Studi yang dipublikasikan dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry itu meneliti dua grup tikus yang dijadikan sebagai bahan percobaan dan menemukan perbedaan signifikan antara tikus yang mengonsumsi bawang putih segar dan yang dikeringkan.

"Serangan jantung dipicu karena rendahnya suplai oksigen ke tubuh. Bawang putih yang masih segar ternyata lebih baik dalam mengurangi kerusakan akibat rendahnya suplai oksigen tersebut ketimbang bawang yang sudah dikeringkan," ujar Das.

"Bawang putih segar juga menghasilkan darah yang lebih bersih di dalam pembuluh darah aorta," lanjut Das.

Jika Anda ingin memiliki jantung yang sehat, tidak ada salahnya mencoba. Menurut herbalis David Winston dan Merrily A. Kuhn, RN, PhD dari Herbal Therapy & Supplements, cara enak mengonsumsi bawang putih segar adalah dengan mengirisnya satu butir, biarkan 10 menit dan campur dengan yogurt, madu atau bahan lainnya. Jika Anda khawatir bau mulut, cobalah kunyah daun peterseli untuk menghilangkan aromanya.

30 menit untuk jantung sehat

30 MENIT UNTUK JANTUNG SEHAT


Tak terbantah, olahraga penting untuk menjaga kesehatan jantung. Sayangnya, masih banyak yang tak tergerak meluangkan waktu untuk melakukannya. Padahal cuma butuh waktu 30 menit saja.

Untuk memiliki jantung sehat keinginan saja tidak cukup tanpa niat yang kuat. Hambatan terbesar justru sering datang dari dalam diri sendiri. Contoh paling gampang, ketika ingin memulai berolahraga di detik pertama, rasanya tidak mudah. Bueraaatt banget !

Rasa berat itu lazimnya dialami oleh orang yang mengaku sebagai manusia modern. Mereka rata-rata mengaku sulit menyediakan waktu, meski sekadar beberapa menit sehari, khusus untuk berolahraga. Para pekerja kantoran yang seharian berada di dalam ruangan misalnya. Olahraga? Mana sempat? begitu biasanya ucap beberapa dari mereka, senada seirama.


Alasannya, selain sudah capek, berbagai tetek-bengek pekerjaan menyita waktu dan tenaga. Di kota besar macam Jakarta mereka juga kerap terjebak macet dalam perjalanan pergi atau pulang kantor, sehingga mood untuk berolahraga hilang sama sekali. Aktivitas olahraga pun tidak lagi menarik, karena tenaga dan pikiran sudah terkuras.

Akhirnya, sisa waktu yang ada dialokasikan untuk bersantai, beristirahat, atau langsung tidur. Maklum, esok hari sudah harus bangun pagi-pagi lagi, sebelum kembali memulai kesibukan baru.

Pekerja yang bukan orang kantoran pun kerap kesulitan mengatur waktu khusus untuk berolahraga. Ah, saya kan sudah kerja keras dengan otot. Rasanya sudah cukup. Tak perlu lagi mencari keringat tambahan, ujar sejumlah pekerja lapangan.

Bekerja di lapangan, apalagi di tengah terik Matahari, memang sudah cukup memancing keluarnya keringat dari pori-pori badan. Dalam kondisi basah-basahan seperti itu, masak sih masih perlu berolahraga lagi? imbuh mereka kompak. Dengan banyaknya alasan untuk ngeles atau menghindar, memang tak mudah menggiring diri sendiri untuk disiplin berolahraga.

Bahkan meskipun olahraga itu diembel-embeli untuk kesehatan jantung, keengganan tetap saja muncul. Jadi, metode dan jenis latihannva harus benar-benar tepat, agar minat berkeringat tetap tinggi. Mau tahu olahraga jenis apa atau latihan bagaimana yang dianjurkan, agar jantung tetap sehat ?

Cobalah Aerobik

Menurut dokter jantung dr. Aulia Sani, Sp.JP dari Rumah Sakit Jantung Harapan Kita, Jakarta, olahraga jelas sangat perlu dan dibutuhkan oleh semua orang, apalagi mereka yang ingin jantung dan tubuhnya sehat. Tanpa kecuali dan tanpa pandang bulu.

Namun bagi beberapa orang, tidak adanya sarana dan prasarana yang memadai untuk berolahraga kerap jadi hambatan. Seolah-olah olahraga identik dengan sepatu, peralatan, dan perlengkapan mahal. Padahal, Olahraga untuk jantung sesungguhnya sederhana saja. Cukup menjalani olahraga yang bersifat aerobik, terang dr. Aulia.

Jenis olahraga yang dianjurkan, bukan jenis olahraga prestasi atau yang sifatnya kompetisi, seperti bulutangkis atau tenis lapangan. Olahraga yang sifatnya kompetisi itu bukan aerobik. Walaupun olahraganya juga memacu kerja jantung, tapi secara tidak beraturan.

Tempo permainannya kan bisa tiba-tiba cepat atau tiba-tiba melambat, paparnya. Dr. Aulia justru menganjurkan untuk berjalan kaki, berlari, berenang, bersepeda, atau senam jantung sehat.

Mengapa ?

Karena jenis olahraga-olahraga itu masuk kategori olahraga aerobik yang memacu kerja jantung secara bertahap. Pengertian olahraga aerobik sendiri memang olahraga yang memacu jantung untuk mengambil oksigen sebanyak-banyaknya, guna memenuhi kebutuhan oksigen ke seluruh tubuh.

Waspadai 4-T

Dari olahraga yang dianjurkan dr. Aulia tadi, kita pilih saja salah satu yang gampang dan murah untuk dilaksanakan, misalnya jalan kaki atau lari.
Eit, jangan buru-buru dulu. Semangat boleh membara, tetapi ada yang perlu diperhatikan sebelum memulai.

Jika ingin mendapatkan hasil optimal dan menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, ada baiknya sebelum melaksanakan olahraga aerobik, periksa kesehatan jantung dulu. Soalnya, dari pengalaman, pernah ada orang yang begitu giat berolahraga untuk menghindani penyakit jantung, eh ujung-ujungnya malah kena serangan jantung.

Itu mungkin karena suplai oksigen yang tidak terpenuhi. Suplai oksigen dan kebutuhan oksigen tidak terpenuhi dengan pas oleh jantung. Oleh sebab itu, dalam olahraga aerobik perlu diperhatikan prinsip 4T, yakni teratur, terukur, terarah, dan terawasi, ucap Aulia berteori.

Memeriksakan jantung sebelum berolahraga banyak manfaatnya. Lewat pemeriksaan itu kita bisa tahu kondisi koroner, saluran pembuluh darah, serta kerja organ jantungnya. Minimal periksa EKG biasa, plus latihan treadmill. Dari hasil pemeriksaan itu nantinya bisa dibuat program latihan seperti apa yang cocok. Supaya lebih aman dan manfaat yaug didapat juga optimal.

Soal program latihan, dr. Aulia punya rumus sederhana yang diamhil dari hukum Frank-Starling Law of the Heart. Rumus itu bisa diikuti untuk mengukur porsi latihan. Sebelum berlatih, kita dapat menentukan target denyut nadi maksimal yang mungkin dicapai ketika latihan.

Target denyut nadi maksimal saat latihan dapat diperoleh lewat hitung-hitungan sederhana, yakni 220 per menit (target denyut nadi latihan) dikurangi umur. Hasilnya akan menunjukkan target denyut nadi maksimal. Sedangkan target nadi minimal latihan dihitung dengan cara: 220 per menit (target denyut nadi latihan) dikurangi umur, kemudian dikalikan 85%.

Sebagai contoh, target latihan orang yang berumur 50 tahun. Denyut nadi maksimal latihannya 220 - 50 = 170 per menit. Kemudian denyut nadi minimal latihannya (220 - 50) x 85% = 144,5 per menit. Dari hasil hitungan itu diperoleh zona latihan, yakni antara 144,5 - 170 denyut nadi per menit. Jadi. untuk mencapai kondisi aerobik, seseorang yang berumur 50 tahun, saat berolahraga denyut nadinya harus lebih dari 144,5 per menit, tapi tidak boleh lebih dari 170 per menit.

Kalau melampaui batas, bisa berakibat kelelahan jantung. Itulah sebabnya, mengapa olahraga yang terukur dan terawasi itu penting.

Bagaimana dengan durasinya ?

Ternyata cukup 30 - 60 menit. Jadi. tidak terlalu menyita waktu. Perlu diingat, sebelum latihan dimulai, sebaiknya melakukan pemanasan atau peregangan otot terlebih dulu, agar tidak cidera. Juga, agar pertambahan denyut nadi bisa berlangsung secara bertahap, tidak naik secara drastis.

Sedangkan pascalatihan, ditutup dengan cooling down, atau pendinginan dengan mengatur napas sampai denyut nadinya normal kembali. Frekuensi latihan juga perlu diperhatikan. Jangan mentang-mentang tubuh jadi enteng karena olahraga, lantas jadi ketagihan. Bagi pemula, tubuh butuh pemulihan selama 48 jam.

Sehingga perlu selang dua hari untuk latihan berikutnya. Jadi, jumlah latihan bisa diprogram tiga kali seminggu misalnya. Lain kalau orang yang sudah terlatih, misalnya seorang atlet sepakbola. Rasa lelah mereka bisa pulih hanya dalam waktu 24 jam, sehingga bisa setiap hari melakukan olahraga.

Mulailah sekarang

Jadi, sebenarnya tidak terlalu sulit untuk memulai olaraga. Makanya, jangan tunda-tunda lagi, mulailah dari sekarang.
Bahkan bagi mereka yang tidak pernah berolahraga sekali pun, anjuran itu juga berlaku. Sebab, untuk memperoleh kebugaran, olahraganya tidak harus seberat yang dilakukan atlet.

Pekerja kantoran yang mengaku punva kesibukan seabrek pun masih bisa berolahraga dengan memanfaatkan waktu selepas jam makan siang. Ketimbang menghabiskan waktu satu jam untuk mengobrol di kantin atau cafe, mengapa tidak menyempatkan waktu 10 - 15 menit untuk berjalan kaki di sekitar kantor?

Bisa juga, ketika hendak kembali ke ruang kerja, jangan manjakan diri dengan naik lift. Pilihlah jalan yang lebih memancing keluarnya keringat, semisal menggunakan anak tangga. Cara ini tentunya harus dilakukan sesuai dengan kemampuan dan kebutuhan. Kalau ruang kantornya di lantai 30, ya cukup menjelajahi anak tangga sampai lantai 3 atau 4 saja.

Bukan hanya mereka yang tengah memasuki usia produktif yang perlu berolahraga untuk menjaga kesehatan jantungnya. Manusia lanjut usia dan anak-anak juga perlu melakukan gerak badan. Bahkan manula yang tidak bisa berjalan atau berdiri sekalipun masih bisa melakukan senam sambil duduk atau tiduran.

Dengan kata lain, apa pun kondisinya, olahraga tetap dibutuhkan. Menurut dr. Aulia, dengan cukup olahraga, ketahanan tubuh akan meningkat. Tulang-tulang juga menjadi lebih kuat, serta proses metabolisme tubuh akan berfungsi dan berjalan dengan baik. Bagi mereka yang ingin menghindari penyakit jantung sejak dini, olahraga menjadi salah satu solusi terbaik.

Jika peredaran darah berjalan normal, organ jantung akan bekerja sesuai dengan fungsinya. Beragam gangguan pun enggan datang. Namun sekali lagi, sebaiknya benkonsultasi dulu sebelum memutuskan melakukan satu jenis olahraga. Apalagi mereka yang sebelumnya sudah mengidap penyakit, seperti darah tinggi, rasa sakit di dada, napas tersengal-sengal, atau Anda yang sebelumnya tidak pernah berolahraga sama sekali.

ingin jantung sehat?? kurangi garam

Ingin Jantung Sehat? Kurangi Garam

Lihat Gambar
Tahukah Anda, konsumsi garam dalam taraf wajar dan tak berlebihan bukan hanya bisa mengurangi tekanan darah, tapi juga mengurangi resiko penyakit jantung secara keseluruhan.

Dalam laporan media yang dilansir dari BBC, Jumat (20/04), menyebutkan mereka yang berada di ambang tekanan darah tinggi dan mengurangi asupan sodium sebesar 25 sampai 35 persen ternyata mampu mengurangi resiko penyakit jantung secara menyeluruh sampai 25 persen. Dan penurunan resiko ini berlangsung selama 10 sampai 15 tahun.

Dr. Nancy Cook dan rekan dari Brigham and Women's Hospital dan Harvard Medical School di Boston meneliti lebih dari 3 ribu relawan yang tergabung dalam sebuah studi tentang makanan berkadar garam rendah dan dampaknya pada tekanan darah tinggi.

Dalam laporannya di British Medical Journal, relawan yang diberikan makanan berkadar garam rendah memiliki resiko lebih kecil terhadap segala jenis penyakit jantung bahkan 10 sampai 15 tahun kemudian. Mereka juga menghadapi kemungkinan 20 persen lebih rendah dari kematian dibandingkan dengan orang yang mengkonsumsi makanan normal.

"Studi kami membuktikan bahwa pengurangan sodium bisa mencegah penyakit jantung dan dapat menghilangkan setiap residu yang berhubungan bahwa pengurangan sodium dapat berbahaya," jelas Nancy.

National Heart, Lung and Blood Institute (NHLBI), yang mendanai studi itu, menyarankan pengurangan konsumsi sodium, karena asupan garam jelas berhubungan dengan tekanan darah tinggi.

Saat ini tercatat lebih dari 65 juta orang dewasa di AS, satu dari tiga, tak dapat menghindari dari tekanan darah tinggi, di atas 140/90, kata NHLBI. Sebanyak 59 juta orang lagi memiliki resiko terserang darah tinggi --yang dimasukkan ke dalam tekanan darah 120/80 atau lebih.

Rata-rata makanan di AS dan Inggris mengandung lebih dari 2,300Mg sodium yang direkomendasikan setiap hari oleh NHLBI dan kelompok ahli.

Tim jurumasak mengatakan garam mungkin berdampak pada saluran darah dan kesehatan jantung dengan cara melalui tekanan darah. Karena sodium membuat pembuluh darah tak mampu mengembang dan berkontraksi dan memperkeras sel jantung.

Pengurangan asupan sodium untuk mencegah resiko sakit jantung juga diamini Professor Graham MacGregor, konsultan kesehatan cardiovascular di Rumah Sakit St George, London dan kepala Consensus Action Group on Salt. MacGregor berharap pada 2010 setiap orang bisa mengkonsumsi garam tidak lebih dari enam gram perharinya.

Berikut batas asupan garam/sodium berdasarkan usia:
- 1 to 3 years - 2 g salt a day (0.8g sodium)
- 4 to 6 years - 3g salt a day (1.2g sodium)
- 7 to 10 years - 5g salt a day (2g sodium)
- 11 and over - 6g salt a day (2.5g sodium)

agar jantung "panjang umur"

Agar Jantung "Panjang Umur"


Tak hanya kanker payudara, penyakit jantung mulai menghantui wanita. Fakta yang disinyalir Yayasan Jantung Indonesia, beberapa tahun belakangan jumlah penderita penyakit jantung pada wanita meningkat enam kali lipat dibandingkan penderita kanker payudara.

Menurut Agneta Akesson, PhD, MPH, dari Karolinska Institute, Swedia kebiasaan buruk yang Anda lakoni sehari-hari, ternyata bisa menjadi ‘cikal bakal’ serangan jantung. Sehingga, masalah ini bisa muncul lebih cepat ketimbang kisaran umum usia wanita mengalami serangan jantung, yaitu di atas 40 tahun.

Saat ini, jumlah wanita merokok cenderung meningkat, dan tingkat stres yang dialami wanita pun semakin tinggi. Nah, kondisi tersebutlah, yang di antaranya mampu membuat hormon dalam tubuh tidak stabil, khususnya estrogen. Padahal, estrogen merupakan hormon yang berkhasiat sebagai ‘tameng’ dari berbagai penyakit, salah satunya penyakit jantung.

Nah, jika satu atau lebih dari empat kasus di bawah ini adalah kebiasaan Anda, tampaknya Anda perlu mengubah gaya hidup sehari-hari.

1.Kebiasaan merokok
Tingkat risiko: Amat tinggi

Banyak wanita perokok yang tidak mau mengubah kebiasaannya, karena takut gemuk. Padahal, kendati merokok biasanya diasosiasikan dengan gangguan paru-paru, sebenarnya sebagai perokok aktif, risiko kematian akibat penyakit jantung sama besarnya dengan penyakit paru-paru.

Sejumlah kecil nikotin dalam rokok merupakan racun bagi tubuh. Nikotin yang terserap dalam setiap hisapan rokok memang tidak mematikan, tetapi tetap membahayakan jantung karena dapat mengakibatkan pengerasan pembuluh nadi serta serta mengacaukan irama jantung.

Stop merokok sekarang juga! Jika Anda berhasil tidak merokok sama sekali dalam beberapa tahun, risiko terserang penyakit jantung bisa ‘merosot’ sehingga hampir setara dengan wanita bukan perokok.

2. Hobi makan junk food
Tingkat risiko: medium

Makanan kaya lemak yang masuk ke dalam tubuh dapat menyebabkan penumpukan zat-zat lemak (kolesterol, trigliserida) di bawah lapisan terdalam (endotelium) dari dinding pembuluh nadi bisa mengakibatkan penyumbatan dan penyempitan pembuluh arteri kororner (arteroklerosis).

Sedangkan, lemak jenuh yang banyak terdapat dalam makanan sejenis junk food juga mampu merangsang hati untuk memproduksi banyak kolesterol. Nah, kolesterol yang mengendap lama-kelamaan akan menghambat aliran darah dan oksigen sehingga menggangu metabolisme sel otot jantung.

Cobalah mengurangi kebiasaan buruk ini. Anda masih tetap bisa menikmati makanan kesukaan, kok. Asalkan porsinya dibatasi, dan seimbangkan dengan memperbanyak konsumsi buah-buahan dan sayuran. Selain itu, lakukan kontrol kadar kolesterol, mengingat kebiasaan ini cukup membahayakan kesehatan jantung.

3. Sering stres
Tingkat risiko: rendah

Hati-hati, stres yang berlarut-larut membuat denyut jantung dan tekanan darah meningkat. Hal ini tentu membuat jantung bekerja lebih berat dan pada akhirnya akan meningkatkan risiko penyakit jantung. Tingkah laku yang serba terburu-buru, dan cepat marah juga memicu timbulnya penyakit tersebut.

Untuk itu luangkan waktu untuk bersantai dan berisirahat. Jika Anda merasa beban pekerjaan di rumah atau di kantor terasa berlebih, cobalah minta bantuan orang terdekat.

4. Jarang berolahraga
Tingkat risiko: di atas medium

Wanita yang tidak aktif bergerak mempunyai risiko 2-3 kali lebih besar menderita serangan jantung. Sayangnya, tidak ada waktu luang dan keterbatasan fasilitas, seringkali menjadi alasan klise banyak wanita enggan berolahraga. Padahal, Anda masih bisa mencuri-curi waktu olahraga di sela-sela kesibukan, kok.

mengatasi sakit jantung dan serangan jantung

Mengatasi Sakit  Jantung dan Serangan Jantung

Jantung merupakan organ yang sangat penting bagi manusia, karena jantung diperlukan untuk memompa darah ke seluruh tubuh sehingga tubuh mendapatkan oksigen dan sari makanan yang diperlukan untuk metabolisme tubuh. Karena itu, jantung perlu dijaga agar dapat menjalankan fungsinya dengan baik. Salah satu yang perlu dihindari adalah penyakit jantung koroner yang merupakan salah satu penyakit yang berbahaya yang bisa menyebabkan serangan jantung. Untuk melakukannya, kita perlu mengetahui bagaimana caranya agar jantung kita tetap sehat, apa yang harus dihindari dan apa yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan jantung.

kunci jantung sehat

10 Kunci Jantung Sehat


Menurut para pakar kesehatan ada beberapa hal penting yang harus diperhatikan

untuk kamu yang punya resiko tinggi penyakit jantung ini dia antara lainnya :

1. Kadar kolesterol harus selalu dibawah 200 mg%

2. Kadar LDL usahakan selalu kurang dari 150 mg%

3. Kadar trigliserida usahakan kurang dari 200 mg %

4. Kadar HDL usahakan selalu diatas 50 mg%

5. Kadar gula puasa kurang dari 120 mg %

6. Kadar gula postprandial 2 jam (sesudah makan ) tidak

melebihi 160 mg%

7. Tekanan darah sebaiknya tidak melebihi 140 mmHg

untuk sistole dan tidak melebihi 90 mmHg untuk

diastole.

8. Jangan merokok atau dalam lingkungan asap rokok.

9. Dapat mengendalikan stress dengan baik (stress

positif).

10.Olah raga teratur, bertahap dan terukur. ( sebaiknya

jenis Aerobik mis.senam pernapasan ,olah raga

permainan ,dsb).

serba_serbi cor

Jantung (bahasa Latin, cor) adalah sebuah rongga, rongga, organ berotot yang memompa darah lewat pembuluh darah oleh kontraksi berirama yang berulang. Istilah kardiak berarti berhubungan dengan jantung, dari Yunani cardia untuk jantung. Jantung adalah salah satu organ yang berperan dalam sistem peredaran darah.
Herz-Heart.jpg
Gambar penampang melintang jantung manusia

Permukaan Jantung

Bagian-bagian dari jantung

Ukuran jantung manusia kurang lebih sebesar kepalan tangan seorang laki-laki dewasa. Jantung adalah satu otot tunggal yang terdiri dari lapisan endothelium. Jantung terletak di dalam rongga thoracic, di balik tulang dada/sternum. Struktur jantung berbelok ke bawah dan sedikit ke arah kiri.

Jantung hampir sepenuhnya diselubungi oleh paru-paru, namun tertutup oleh selaput ganda yang bernama perikardium, yang tertempel pada diafragma. Lapisan pertama menempel sangat erat kepada jantung, sedangkan lapisan luarnya lebih longgar dan berair, untuk menghindari gesekan antar organ dalam tubuh yang terjadi karena gerakan memompa konstan jantung.

Jantung dijaga di tempatnya oleh pembuluh-pembuluh darah yang meliputi daerah jantung yang merata/datar, seperti di dasar dan di samping. Dua garis pembelah (terbentuk dari otot) pada lapisan luar jantung menunjukkan di mana dinding pemisah di antara sebelah kiri dan kanan serambi (atrium) & bilik (ventrikel).

Struktur Internal Jantung

Secara internal, jantung dipisahkan oleh sebuah lapisan otot menjadi dua belah bagian, dari atas ke bawah, menjadi dua pompa. Kedua pompa ini sejak lahir tidak pernah tersambung. Belahan ini terdiri dari dua rongga yang dipisahkan oleh dinding jantung. Maka dapat disimpulkan bahwa jantung terdiri dari empat rongga, serambi kanan & kiri dan bilik kanan & kiri.

Dinding serambi jauh lebih tipis dibandingkan dinding bilik karena bilik harus melawan gaya gravitasi bumi untuk memompa dari bawah ke atas, khususnya di aorta, untuk memompa ke seluruh bagian tubuh yang memiliki pembuluh darah. Dua pasang rongga (bilik dan serambi bersamaan) di masing-masing belahan jantung disambungkan oleh sebuah katup. Katup di antara serambi kanan dan bilik kanan disebut katup trikuspidalis atau katup berdaun tiga. Sedangkan katup yang ada di antara serambi kiri dan bilik kiri disebut katup mitralis atau katup berdaun dua.

Cara Kerja Jantung

Pada saat berdenyut, setiap ruang jantung mengendur dan terisi darah (disebut diastol). Selanjutnya jantung berkontraksi dan memompa darah keluar dari ruang jantung (disebut sistol). Kedua serambi mengendur dan berkontraksi secara bersamaan, dan kedua bilik juga mengendur dan berkontraksi secara bersamaan.

Darah yang kehabisan oksigen dan mengandung banyak karbondioksida (darah kotor) dari seluruh tubuh mengalir melalui dua vena berbesar (vena kava) menuju ke dalam serambi kanan. Setelah atrium kanan terisi darah, dia akan mendorong darah ke dalam bilik kanan.

Darah dari bilik kanan akan dipompa melalui katup pulmoner ke dalam arteri pulmonalis, menuju ke paru-paru. Darah akan mengalir melalui pembuluh yang sangat kecil (kapiler) yang mengelilingi kantong udara di paru-paru, menyerap oksigen dan melepaskan karbondioksida yang selanjutnya dihembuskan.

Darah yang kaya akan oksigen (darah bersih) mengalir di dalam vena pulmonalis menuju ke serambi kiri. Peredaran darah di antara bagian kanan jantung, paru-paru dan atrium kiri disebut sirkulasi pulmoner.

Darah dalam serambi kiri akan didorong menuju bilik kiri, yang selanjutnya akan memompa darah bersih ini melewati katup aorta masuk ke dalam aorta (arteri terbesar dalam tubuh). Darah kaya oksigen ini disediakan untuk seluruh tubuh, kecuali paru-paru.

Seputar Kesehatan Jantung

Jantung merupakan salah satu organ terpenting tubuh, berakibat pada kematian. Masalah pada jantung dibagi karena kegagalan organ jantung seringkali hampir menjadi dua bagian, yaitu penyakit jantung dan serangan jantung.

[sunting] Penyakit Jantung

Penyakit jantung adalah sebuah kondisi yang menyebabkan Jantung tidak dapat melaksanakan tugasnya dengan baik. Hal-hal tersebut antara lain:

  • Otot jantung yang lemah. Ini adalah kelainan bawaan sejak lahir. Otot jantung yang lemah membuat penderita tak dapat melakukan aktivitas yang berlebihan, karena pemaksaan kinerja jantung yang berlebihan akan menimbulkan rasa sakit di bagian dada, dan kadangkala dapat menyebabkan tubuh menjadi nampak kebiru-biruan. Penderita lemah otot jantung ini mudah pingsan.
  • Adanya celah antara serambi kanan dan serambi kiri, oleh karena tidak sempurnanya pembentukan lapisan yang memisahkan antara kedua serambi saat penderita masih di dalam kandungan. Hal ini menyebabkan darah bersih dan darah kotor tercampur. Penyakit ini juga membuat penderita tidak dapat melakukan aktivitas yang berat, karena aktivitas yang berat hampir dapat dipastikan akan membuat tubuh penderita menjadi biru dan sesak nafas, walaupun tidak menyebabkan rasa sakit di dada. Ada pula variasi dari penyakit ini, yakni penderitanya benar-benar hanya memiliki satu buah serambi.

Serangan Jantung

Serangan jantung adalah sebuah kondisi yang menyebabkan jantung sama sekali tidak berfungsi. Kondisi ini biasanya terjadi mendadak, dan sering disebut gagal jantung. Penyebab gagal jantung bervariasi, namun penyebab utamanya biasanya adalah terhambatnya suplai darah ke otot-otot jantung, oleh karena pembuluh-pembuluh darah yang biasanya mengalirkan darah ke otot-otot jantung tersebut tersumbat atau mengeras, entah oleh karena lemak dan kolesterol, ataupun oleh karena zat-zat kimia seperti penggunaan obat yang berlebihan yang mengandung Phenol Propano Alanin (ppa) yang banyak ditemui dalam obat-obat seperti Decolgen, dan nikotin.

Belakangan ini juga sering ditemukan gagal jantung mendadak ketika seseorang sedang beraktivitas, seperti yang menyerang beberapa atlit-atlit sepak bola ternama di dunia di tengah lapangan sepak bola[1]. Biasanya hal itu disebabkan oleh pemaksaan aktivitas jantung yang melebihi ambang batas, atau kurangnya pemanasan sebelum melakukan olah raga.

Penanggulangan

Tidak ada penanggulangan yang lebih baik untuk mencegah penyakit dan serangan jantung, di samping gaya hidup sehat (seperti sering bangun lebih pagi, tidak sering tidur terlalu larut malam, dan menghindari rokok dan minuman beralkohol), pola makanan yang sehat (memperbanyak makan makanan berserat dan bersayur, serta tidak terlalu banyak makan makanan berlemak dan berkolesterol tinggi), dan olah raga yang teratur dan tidak berlebihan. Namun, ada beberapa zat yang dipercaya mampu memperkecil atau memperbesar risiko penyakit dan serangan jantung, di antara lain:

  • Beberapa peneliti menyebutkan bahwa zat allicin di dalam bawang putih ternyata dapat membantu menjaga kesehatan jantung. Penelitian tersebut menunjukkan bahwa oleh khasiat zat allicin, ketegangan pembuluh darah berkurang 72%[2]. Namun beberapa peneliti lain ada juga yang menyatakan bahwa tidak ada hubungan antara bawang putih dengan kesehatan jantung. Dalam studi yang dilakukan pada 90 perokok berbadan gemuk, para peneliti Eropa mendapati bahwa tambahan bubuk bawang putih selama 3 bulan tak memperlihatkan perubahan dalam kadar kolesterol mereka atau beberapa tanda lain risiko penyakit jantung[3].
  • Studi membuktikan bahwa mengurangi merokok tidak mengurangi risiko penyakit jantung. Untuk benar-benar mengurangi risiko penyakit jantung, seseorang harus benar-benar berhenti merokok [4].
  • Penemuan yang diterbitkan dalam Journal of the American College of Cardiology mengungkapkan konsumsi suplemen Vitamin C dapat mengurangi risiko penyakit jantung[5].
  • Penelitian menunjukkan, mengurangi konsumsi garam dapat mengurangi risiko penyakit jantung. Konsumsi garam dapat meningkatkan tekanan darah. Pada percobaan diet rendah garam menunjukkan risiko penyakit jantung hingga 25% dan risiko serangan jantung hingga 20%
  • Konsumsi makanan-makanan yang dapat menjaga kesehatan jantung seperti Salmon, Tomat, Minyak Zaitun, Gandum, Almond, dan Apel [6]